- bebas dari korupsi dan wilayah birokrasi bersih dan melayani akan tercapai dengan merubah sistim pelayanan - peta wilayah kantor

Minggu, 24 Mei 2015

Penghargaan Pengelolaa PNBP Terbaik sebagai Satker UPT KKP

Menteri Kesehatan RI, Prof. Dr.dr.Nila F Moeloek, Sp. M(K) saat membuka pada Pertemuan Nasional Evaluasi dan Perencanaan Program Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan tanggal 10 Mei 2015  di Harris Hotel and Conventions, Bekasimenyampaikan banyak pesan-pesan dan diantara pesan untuk Jajaran KKP agar memperkuat kapasitas inti atau core capacity dalam pelaksanaan IHR 2005 dan dalam penerapan karantina kesehatan.

Sebagai wujud dari komitmen dan kerja keras dari seluruh jajaran serta dalam rangka Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) di KKP Kls I Tanjung Priok berhasil menerima Penghargaan sebagai   Satker UPT KKP Pengelolaan PNBP Terbaik pada Pertemuan Nasional Evaluasi dan Perencanaan Program Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan Tahun 2015, tanggal 10 – 13 Mei 2015  di Harris Hotel and Conventions, Bekasi.

Penghargaan tersebut diterima oleh Kepala Kantor, RBA. Widjonarko, SKM, M.Kes  dari Dirjen PP dan PL yang disaksikan oleh Ibu Menteri Kesehatan RI. Pertemuan ini di ikuti oleh seluruh Kepala Dinas Kesehatan Provinsi se Indonesia dan seluruh pejabat struktural di lingkungan Ditjen PP dan PL serta seluruh Kepala Unit Pelaksana Teknis di Lingkungan Ditjen PP dan PL (KKP dan B/BBTKLPP) se Indonesia. 


Kegiatan lainnya adalah pameran dimana KKP Tanjug Priok berpatisipasi dalam pameran  Bidang Kesehatan yang di ikuti oleh Satuan Kerja dan Unit Pelaksana Teknis di Lingkungan Ditjen PP dan PL.


Peluncuran/launching program elektronik (Website E-Monev PP dan PL, SIMKESPEL, Website Kabupaten/Kota Sehat, E-Monev Higiene dan Sanitasi Pangan), Jenis-jenis  pemberiaan penghargaan yang diberikan oleh Dirjen PP dan PL  kepada :
  1. Dinkes Provinsi Jawa Tengah sebagai Dinas Kesehatan Provinsi dengan kinerja Pengendalian Penyakit Tidak Menular terbaik tahun 2014,
  2. Dinkes Provinsi Jambi sebagai Dinas kesehatan Provinsi dengan kinerja SKDR  terbaik tahun 2014,
  3. Dinkes Provinsi Jawa Timur sebagai Dinas Kesehatan Provinsi dalam mewujudkan lingkungan sehat melalui STBM terbaik Tahun 2014,
  4. Dinkes Provinsi Banten sebagai Dinas Kesehatan Provinsi yang telah mencapai Eliminasi Kusta Tahun 2015,
  5. Dinkes Provinsi Jawa Barat sebagai Dinas Kesehatan Provinsi yang telah melaksanakan POPM  Filariasis Tahun 2015,
  6. Dinkes Provinsi Sumatera Barat sebagai Dinas Kesehatan Provinsi dengan pelaporan BMN terbaik tahun 2014,
  7. Dinkes Kabupaten Garut-Jawa Barat; sebagai Dinas Kesehatan Kabupaten dengan pelaporan BMN terbaik tahun 2014,
  8. KKP Palembang UPT Ditjen PP dan PL dengan kinerja terbaik tahun 2014,
  9. BBTKLPP Surabaya sebagai UPT Ditjen PP dan PL dengan Pelaporan BMN terbaik Tahun 2014,
  10. KKP Tanjung Priok sebagai UPT Ditjen PP dan PL dengan pengelolaan PNBP terbaik tahun 2014,
  11. BBTKLPP Yogyakarta sebagai UPT dengan pengelolaan PNBP terbaik tahun 2014
  12. Sdr. Thompson dari KKP Wilayah Kerja Nunukan sebagai Pegawai UPT Ditjen PP dan PL dengan dedikasi terbaik Tahun 2014

Pertemuan Nasional Evaluasi dan Perencanaan Program Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan Tahun 2015 resmi di tutup, pada Selasa malam (12/5) oleh Direktur Jenderal Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan Kemenkes RI, dr. H. Mohamad Subuh, MPPM.





Pada pemeran kali Stand Pameran KKP Kelas I Tanjung Priok membuat game untuk menarik perhatian pengujung karena pengujungnya adalah para pejabat, game shooter dengan bidikan dan anak panahnya dari kertas. Walaupun dilaksnakan pada hari ke dua dan terakhir ternyata cukup menarik perhatian baik karena doorprizenya atau karena penasaran ini sebagian pemenangnya.


Untuk pelaksanaan pameran mendatang diperlukan selain game yang menarik juga harus membawa misi penyebaran informasi lebih luas tugas dan fungsi Kantor Kesehatan Pelabuhan kepada masyarakat luas dengan media publikasi yang menarik pula.